Muslimah cantik ini sukses dengan bisnis batik Trusmi yang merupakan batik khas Cirebon. Wanita pemilik toko batik online eBatikTrusmi.com ini sudah memutuskan untuk berwirausaha sejak usia 18 tahun.
Latar belakang ekonomi keluarganya bisa dikatakan kurang dari mapan. Setelah lulus dari SMA Sally tidak melanjutkan pendidikan, tetapi memutuskan untuk berwirausaha demi membantu perekonomian keluarganya.
Awalnya Sally memulai bisnis dengan menjual batik khas Cirebon. Produk batik ini ditawarkan dengan cara berkeliling pasar di Jakarta, Bandung dan Surabaya.
Berawal dari toko berukuran kecil, sekarang Sally sudah mempunyai toko grosir batik Trusmi yang luasnya mencapai 1,5 hektar. Sally mengutamakan kualitas baik dengan harga yang sedikit lebih mahal untuk produk batik Trusmi-nya.
Sally telah mencetak rekor muri Toko Batik Terluas dan Termuda 22 Tahun. Sekarang bisnisnya sudah sangat berkembang dengan mempunyai 9 showroom di 5 kota di Indonesia, yaitu Cirebon, Bandung, Jakarta, Medan, dan Surabaya. Sally telah membuka lapangan pekerjaan untuk lebih dari 1.350 orang. Omzetnya sekarang sudah mencapai 700 juta per minggu.
No comments:
Post a Comment